Cara membuat Lontong isi ala Sunda |
Resep Buras Sunda
Bahan Buras
- Beras
- Daging cincang
- Wortel
- Daun bawang
- Daun Pisang
Bumbu Buras Sunda
- Bawang putih
- Merica
- Garam
- Kecap Asin
- Kecap Manis
- Saus Tomat
Cara Membuat Buras Sunda
- Masak beras menjadi nasi aron dan siapkan daun untuk membungkus dan semat.
- Isian : Tumis bawang putih dan daun bawang, masukkan daging cincang dan masukkan wortel yang telah dipotong kecil-kecil
- Beri lada, garam, kecap dan sausnya.
- Tunggu sampai air menyusut dan daging empuk
- Siapkan nasi aron dan ambil dua sendok, letakkan di atas daun pisang. Lebarkan sampai membentuk oval.
- Bubuhkan isian ke tengah nasi aron dan tutup dengan nasi tersebut sampai isi tidak terlihat.
- Gulung di dalam daun pisang ini kemudian semat. Kukus 45 menit. Kemudian dinginkan
- Hidangkan dengan sambal terasi.
Selamat menikmati :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar